Selasa, 24 Agustus 2010

Polisi Amankan Ratusan Dos Petasan

Aparat Polres Soppeng berhasil mengamankan ratusan dos petasan. Petasan yang disita itu terdiri dari berbagai merek dan ditemukan disejumlah kios dan penjual. Kasat Reskrim, AKP Zainuddin di ruang kerjanya, akhir pekan lalu mengatakan, razia tersebut untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat.

Razia tersebut akan dilakukan terus menerus selama Ramadan. Zainuddin menambahkan razia tersebut sebagai upaya memberikan kenyamanan agar masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk. Dia berharap agar warga bisa proaktif melaporkan kepolisi bila disekitarnya terdapat penjual petasan dan mengganggu ketertiban masyarakat. "Razia akan dilakukan tidak hanya didalam Kota Watansoppeng. Tapi juga diseluruh penjual yang berada di kecamatan-kecamatan. Pedagang yang kedapatan menjual petasan akan dimintai keterangan dan akan diberi pembinaan,"ujarnya. Menurut Zainuddin, penjual mengaku petasan tersebut dipasok dari kabupaten tetangga. Petasan yang berhasil diamankan itu akan segera dimusnahkan. Zainuddin mengatakan, petasan yang diamankan itu ditemukan dua penjual yakni di Labessi dan Cabenge. Bahkan satu penjual diantaranya merupakan anggota Polres Barru bernama Brigpol Nasar."Anggota tersebut telah diserahkan dan dijemput unit P3D Barru. Sanksi yang diberikan tergantung pihak Polres Barru," tambah Zainuddin. Ia mengatakan, mereka kedapatan menjual petasan secara ilegal. Penjualnya tak mampu memperlihatkan surat izin dan dokumen yang sah.

sumber: parepos.co.id
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar